Minggu, 10 Mei 2009

GELAP MALAM YANG ANEH

Malam berlalu ditemani kesunyian hati
Langit gelap, hitam kelam
Angin deras rasanya mencabik-cabik kulit
Binatang-binatang malam bersahut-sahutan
Mendendangkan lagu kesedihan
Indah….tapi mencekam!
Merdu…tapi mengerikan!
Menggoyangkan tangan saja terasa berat
Lalu apa yang menjadi kendala?
Karma hati ikut kalut
Erangannya seakan terus bergema
Nyaring dan lantang
Sehingga jasad ini terus menggigil ketakutan
Aku ketakutan!
aku sendirian!
Malam gelap bak menerkam dari belakang
Terlalu dinikah?
Atau memang aku terlalu bodoh?
Lalu apa yang harus kuhindari?
Selintas kiri kananku
Depan belakangku…atas bawahku
Dan seluruh disekelilingku
Mereka ada!
Dan mereka di dekatku!
Lalu aku kemudian bertanya…
Siapakah mereka?
`

Tidak ada komentar: